Di negara bagian tempat saya tinggal, adakalanya musim dingin berlangsung sangat ekstrem, dengan suhu di bawah nol dan salju yang turun terus-menerus. Pada suatu hari yang sangat dingin, ketika saya sedang menyekop salju untuk kesekian kalinya hari itu, tukang pos kami mampir dan menanyakan kabar saya. Saya mengatakan kepadanya bahwa saya tidak menyukai musim dingin dan merasa jenuh menghadapi salju di mana-mana. Lalu saya berkomentar bahwa pekerjaan tukang pos pastilah sangat berat dalam kondisi cuaca ekstrem seperti ini. Ia menjawab, “Begitulah, tetapi setidaknya saya punya pekerjaan. Banyak orang tidak punya. Saya bersyukur bisa bekerja.”
Harus diakui, saya agak tertegur melihat sikapnya yang penuh syukur. Betapa mudahnya kita mengabaikan segala sesuatu yang sepatutnya disyukuri ketika situasi hidup terasa kurang menyenangkan.
Rasul Paulus mengatakan kepada para pengikut Kristus di Kolose: “Hendaklah damai sejahtera Kristus memerintah dalam hatimu, karena untuk itulah kamu telah dipanggil menjadi satu tubuh. Dan bersyukurlah” (Kol. 3:15). Ia menulis kepada jemaat di Tesalonika: “Mengucap syukurlah dalam segala hal, sebab itulah yang dikehendaki Allah di dalam Kristus Yesus bagi kamu” (1 Tes. 5:18).
Bahkan di tengah pergumulan dan penderitaan, kita dapat mengalami damai sejahtera Allah dan mengizinkannya menguasai hati kita. Lewat damai sejahtera itu, kita akan diingatkan kembali kepada segala sesuatu yang telah diberikan kepada kita di dalam Kristus. Lewat hal itu, kita bisa benar-benar bersyukur.—Bill Crowder
WAWASAN
Kebajikan-kebajikan dan kelaliman-kelaliman yang disebut dalam Kolose 3:5-17 memberi ilustrasi dramatis yang kontras antara kehidupan yang dijalani dengan kekuatan sendiri dengan kehidupan yang dijalani dengan tuntunan Roh Kristus. Orang yang percaya kepada Yesus tidak mengalami transformasi rohani dengan “berusaha sendiri mati-matian” melainkan dengan menanggalkan identitas lama mereka dan menukarnya dengan “manusia baru” (ay.10) yang telah mati dan bangkit lagi bersama Kristus (ay.1-3). —Monica Brands
Kebajikan-kebajikan dan kelaliman-kelaliman yang disebut dalam Kolose 3:5-17 memberi ilustrasi dramatis yang kontras antara kehidupan yang dijalani dengan kekuatan sendiri dengan kehidupan yang dijalani dengan tuntunan Roh Kristus. Orang yang percaya kepada Yesus tidak mengalami transformasi rohani dengan “berusaha sendiri mati-matian” melainkan dengan menanggalkan identitas lama mereka dan menukarnya dengan “manusia baru” (ay.10) yang telah mati dan bangkit lagi bersama Kristus (ay.1-3). —Monica Brands
Hal apa yang perlu berhenti kamu keluhkan? Apa yang perlu kamu syukuri kepada Allah hari ini?
Ya Allah, betapa seringnya aku mengeluh
tentang hal-hal yang membuatku kurang nyaman. Tolonglah aku agar tidak
melupakan kebaikan-Mu. Berikanlah aku hati yang penuh syukur.
No comments:
Post a Comment