Pages - Menu

Tuesday, June 3, 2014

Memandang Tujuan Akhir

Kita tahu sekarang, bahwa Allah turut bekerja dalam segala sesuatu untuk mendatangkan kebaikan bagi mereka yang mengasihi Dia. —Roma 8:28
Memandang Tujuan Akhir
Hanya dalam jangka waktu satu tahun, bisnis penerbitan yang selama ini sukses dijalankan oleh Richard LeMieux harus mengalami kebangkrutan. Hartanya lenyap, dan ia pun jatuh depresi. Akhirnya, LeMieux mulai kecanduan minuman keras dan keluarganya pun meninggalkannya. Di titik terendah dalam hidupnya, ia menjadi seorang tunawisma yang hidupnya hancur dan melarat. Namun, pada saat itulah ia berpaling kepada Allah. Ia kemudian menulis sebuah buku tentang pelajaran yang diperolehnya dari pengalaman sulit tersebut.
Bangsa Israel mendapat pelajaran rohani yang berharga ketika Allah memperkenankan mereka mengalami ketiadaan tempat tinggal, ketidakpastian, dan bahaya. Kesulitan hidup telah membuat mereka untuk belajar rendah hati (Ul. 8:1-18).
Bangsa Israel belajar bahwa Allah akan menyediakan segala kebutuhan mereka. Ketika mereka lapar, Dia memberi mereka manna. Ketika mereka haus, Dia memberi mereka air yang keluar dari batu karang. Allah mengajari mereka bahwa di tengah masa-masa sulit pun, Dia bisa memberkati mereka (ay.1). Akhirnya, orang Israel belajar bahwa kesulitan bukanlah tanda bahwa mereka telah ditinggalkan Allah. Musa mengingatkan mereka bahwa Allah telah memimpin mereka selama empat puluh tahun di tengah padang gurun (ay.2).
Ketika mengalami keputusasaan, kita bisa mencari pelajaran-pelajaran rohani yang terkandung dalam kesulitan-kesulitan kita. Setiap pelajaran itu dapat menolong kita untuk bersandar kepada Allah yang turut bekerja dalam segala sesuatu untuk mendatangkan kebaikan bagi kita dan demi kemuliaan-Nya (Rm. 8:28). —JBS
Allahku, berilah aku iman untuk percaya bahwa Engkau
bisa mendatangkan kebaikan dari segala situasi yang ada.
Tolonglah aku untuk mengetahui apa yang hendak Engkau
nyatakan kepadaku di tengah kesulitan yang kualami.
Allah melihat dengan jelas segala sesuatu yang terjadi di atas bumi.

No comments:

Post a Comment

 

Total Pageviews

Translate