Pages - Menu

Friday, June 6, 2014

Hari-H

Pilihlah pada hari ini kepada siapa kamu akan beribadah . . . . Tetapi aku dan seisi rumahku, kami akan beribadah kepada TUHAN! —Yosua 24:15
Hari-H
Baru-baru ini saya bertanya kepada kakak perempuan saya, Mary Ann, apakah ia mengingat peristiwa saat keluarga kami pindah ke rumah yang kemudian kami tempati selama bertahun-tahun. Ia menjawab, “Umurmu baru sekitar 9 bulan pada saat itu. Aku ingat Ibu dan Ayah tak tidur sepanjang malam untuk mengepak barang dalam kardus sembari mendengarkan siaran radio. Hari itu tanggal 6 Juni 1944, dan mereka sedang mendengarkan siaran langsung tentang Invasi Normandia.”
Hari ini menandai peringatan 70 tahun dari peristiwa invasi yang kemudian dikenal sebagai D-Day (Hari-H)—suatu istilah militer untuk hari dimulainya suatu operasi yang telah direncanakan. Di kemudian hari, istilah Hari-H juga diartikan sebagai momen pengambilan keputusan atau komitmen dalam kehidupan pribadi kita.
Pada satu masa dalam sejarah bangsa Israel kuno, Yosua, pemimpin mereka yang sudah tua, menantang bangsanya untuk menentukan Hari-H yang lain. Setelah bertahun-tahun berjuang untuk merebut tanah warisan yang dijanjikan Allah kepada bangsa itu, Yosua mendesak mereka untuk terus setia melayani Dia yang telah begitu setia kepada mereka (Yos. 24). “Pilihlah pada hari ini kepada siapa kamu akan beribadah,” kata Yosua. “Tetapi aku dan seisi rumahku, kami akan beribadah kepada TUHAN” (ay.15).
Hari di saat kita memutuskan untuk mengikut Sang Juruselamat merupakan titik balik terpenting dalam hidup kita. Dan setiap hari setelah keputusan tersebut, dengan sukacita kita bisa memperbarui komitmen kita untuk setia melayani-Nya. —DCM
Tuhan, sungguh suatu kehormatan bagiku untuk taat mengikuti
panggilan-Mu setiap hari. Terima kasih karena Engkau mengasihi
dan mengampuniku. Bimbing aku dalam segala keputusanku hari ini
dan tolonglah aku agar bisa melayani-Mu dengan setia.
Keputusan terbesar dalam hidup adalah apakah kita mau mengikut atau menolak Yesus.

No comments:

Post a Comment

 

Total Pageviews

Translate